KARAKTERISTIK KOMBUCHA KULIT BUAH KOPI ARABIKA (Coffea arabica L.) DENGAN BERBAGAI VARIAN RASA

  • Nurul Hidayah Base Akademi Farmasi Yamasi Makassar
  • Raymond Arief N Noena Akademi Farmasi Yamasi Makassar

Abstrak

Kulit buah kopi arabika (Cofea arabica L.) dikenal dengan nama cascara merupkan limbah kopi yang mengandung senyawa polifenol yang bersifat antoksidan, berpetonsi diolah menjadi produk olahan yang menyehatkan bagi kesehatan, seperti minuman kombucha sebagai hasil fermentasi dari kultur simbiotik Scooby. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara pembuatan dan karakterisasi mutu fisik the kombucha kulit buah kopi arabika dengan berbagai varian rasa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium dengan melakukan pembuatan teh kombucha dari serbuk kulit buah kopi arabika  yang diseduh dengan air panas, disimpan selama 14 hari. Penambahan gula dan Scoby, kemudian dilakukan karakterisasi mutu fisik setelah diberi varian rasa yaitu original (F1), Stroberi (F2), Lemon (F3), Jahe (4) dan Kayu manis (5). Teh kombucha Kulit buah kopi arabika memiliki karakteristik organoleptik dengan warna kuning (F1, F3, F4), merah (F2), kuning kecoklatan (F5); Aroma khas masing-masing formula sesuai dengan aroma dari bahan tambahan yang diberikan; Rasa asam (F1, F3, F4), asam agak manis (F2), manis (F5). pH 3-4 dan kadar alkohol sebesar 0,3% (F1) serta 0% (F2, F3, F4, F5). Teh kombucha yang terbuat dari kulit buah kopi arabika memiliki karakteristik organoleptik khas, pH < 4,5  dan kadar alkohol < 0,5%.

Referensi

Aini, Q., Suhendra, T., & Ramadhani, A. (2022). Pelatihan Teknik Pembuatan Teh Kombucha Untuk Siswa SMA Insan Qur’ani Aceh.

Arpi, N., et al. (2018). Pemanfaatan Limbah Kulit Buah Kopi Arabika (Coffea Arabica L.) Menjadi minuman sari Pulp Kopi dengan Penambahan Sari Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) dan Lemon (Citrus Limon). Jurnal Teknologi Pangan dan Industri Pertanian Indonesia.

Bulan, C. D. (2021). Kopi Arabika Kalosi Enrekang Arabica Coffee from Kalosi , Enrekang. 7(2).

Khaerah, A., & Akbar, F. (2019). Aktivitas Antioksidan Teh Kombucha dari Beberapa Varian Teh yang Berbeda. 472–476.

Priyono, D. R. dan. (2011). Studi Kritis Minuman Teh Kombucha; Manfaat bagi Kesehatan, Kadar alkohol dan Sertifikasi Halal. International Journal Mathla’ul Anwar of Halal Issues.

Rahmatullah, Wulandari, R., Rendana, M., Waristian, H., Rahmania, A. A., Shasniya, A., Muqoffa, L., & Najib, M. (2021). Teh Fermentasi Menggunakan Starter Kombucha Dengan Tambahan Sari Buah Organik Sebagai Solusi Hidup Sehat. Avoer, 27–28.

Safira, F. et al. (2020). Teh Kombucha Sebagai Minuman Fungsional dengan Berbagai Bahan Dasar Teh.

Torres-Valenzuela, et, A. (2019). Coffea by-products: nowadays and perspective.Spain: In Thech Open.

Diterbitkan
2024-08-13
Bagian
Articles